Kejari Kabgor Resmi Tahan 3 Tersangka Korupsi Proyek Jalan Samaun Pulubuhu

Kabgor, beritagorontalo.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Gorontalo (Kabgor) resmi menahan tiga tersangka dalam kasus d...


Kabgor, beritagorontalo.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Gorontalo (Kabgor) resmi menahan tiga tersangka dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi proyek peningkatan Jalan Samaun Pulubuhu di Kelurahan Bolihuangga.

Ketiga tersangka tersebut yakni HK selaku Kepala Dinas PUPR Kabupaten Gorontalo, SP yang menjabat sebagai Kabag ULP, serta ST selaku Konsultan Pengawas. Mereka ditetapkan sebagai tersangka dan langsung ditahan pada Jumat (7/2/2025).

Kasus ini bermula dari proyek lanjutan peningkatan Jalan Samaun Pulubuhu-Bolihuangga yang didanai melalui Dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dengan nilai kontrak sebesar Rp3,2 miliar lebih. Proyek yang dikerjakan oleh CV Irma Yunika pada tahun anggaran 2023 itu diduga telah merugikan negara hingga Rp1,1 miliar.

Penyelidikan dilakukan berdasarkan Surat Perintah Penyidikan Nomor: Print-11/P.5.11/Fd.1/09/2024 tanggal 11 September 2024 serta Surat Perintah Penyidikan Nomor: PRINT-1934/P.5.11/Fd.1/11/2024 tanggal 19 November 2024. Dari hasil penyidikan, Kejaksaan menemukan dua alat bukti yang cukup sebagaimana diatur dalam Pasal 183 dan Pasal 184 ayat (1) KUHAP, sehingga ketiga tersangka akhirnya ditetapkan dan ditahan.

Para tersangka dijerat dengan Pasal 2 ayat (1) jo Pasal 18 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001, serta Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Saat ini, ketiga tersangka telah ditahan di Lapas Kelas IIA Gorontalo guna kepentingan penyidikan lebih lanjut. Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Gorontalo, Abivianto Syaifulloh, menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengembangkan kasus ini untuk mengungkap kemungkinan keterlibatan pihak lain dalam dugaan korupsi proyek tersebut. (Isman

COMMENTS

Nama

Boalemo,2,Bone Bolango,3,Covid- 19,2,Ekonomi,10,Gorontalo Kota,3,Gorontalo Utara,1,Hukrim,89,Hukum,7,Internasional,21,Kabgor,2,Kabupaten Boalemo,2,Kabupaten Gorontalo,111,Kejari Gorontalo,1,Kota Gorontalo,1,Lifestyle,73,Lifestyle Kabupaten Gorontalo,1,Nasional,44,Olahraga,27,Pemerintahan,22,Pemuda,4,Pendidikan,38,Peristiwa,21,Pilkada,3,Politik,80,Ramadhan,5,Sosial,148,
ltr
item
Berita Gorontalo: Kejari Kabgor Resmi Tahan 3 Tersangka Korupsi Proyek Jalan Samaun Pulubuhu
Kejari Kabgor Resmi Tahan 3 Tersangka Korupsi Proyek Jalan Samaun Pulubuhu
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgzTVMojZchl8d-xWaKU66BtYmfdReiwuDRCVkg29E9zElCtFmuBsmu_l0Vvek9gK4BB9q8moYu0uUSeHC_EcM73HxrMJ2JlsjtAxSLBCmR2WkEkFkhq67cSaMVicBWNL96yK5ikfsmyRVZ34WAcas50_UwNpQsYP6SUvKFqqrzVVwqIFkZx0f91xjRcJk
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgzTVMojZchl8d-xWaKU66BtYmfdReiwuDRCVkg29E9zElCtFmuBsmu_l0Vvek9gK4BB9q8moYu0uUSeHC_EcM73HxrMJ2JlsjtAxSLBCmR2WkEkFkhq67cSaMVicBWNL96yK5ikfsmyRVZ34WAcas50_UwNpQsYP6SUvKFqqrzVVwqIFkZx0f91xjRcJk=s72-c
Berita Gorontalo
https://www.beritagorontalo.com/2025/02/kejari-kabgor-resmi-tahan-3-tersangka.html
https://www.beritagorontalo.com/
https://www.beritagorontalo.com/
https://www.beritagorontalo.com/2025/02/kejari-kabgor-resmi-tahan-3-tersangka.html
true
5730250900052290754
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy